Dokter Richard Lee Jadi Mualaf Untuk Naikin Popularitas?

Published:

Dokter Richard Lee sudah masuk Islam? Ini lagi rame di medsos. Bahkan dibilang, Richard jadi mualaf sejak dua tahun yang lalu. Kabar ini pertama kali diungkap Ustaz Derry Sulaiman. Dia mengklaim kalo dia sendiri yang membimbing dan jadi saksi Richard ucapin dua kalimat syahadat. Ustaz Derry bahkan unggah video bareng Richard, ngajarin cara berzikir. Selain itu, dia meminta doa agar Richard bisa istiqomah dalam agama barunya.

Netizen pun langsung heboh dan merasa janggal. Soalnya, omongan Ustadz Derry bertolak belakang dengan postingan Richard bulan lalu. Tepatnya saat natal, Richard posting foto dirinya lagi berdoa dengan khusyuk di gereja bersama istrinya. Nggak lupa, dia juga ucapin selamat Natal untuk semua yang merayakan. Jadi, banyak yang bertanya-tanya: beneran mualaf atau cuma rumor?

Sebagian netizen curiga bahwa ini sekadar strategi marketing Richard. Mirip seperti yang terjadi dengan Deddy Corbuzier dulu. Deddy ini kan makin besar pengaruhnya setelah masuk Islam. Jadi bisa jadi Richard ingin menarik audiens Muslim yang besar di Indonesia. Perjalanan seseorang menjadi mualaf memang seringkali menarik perhatian publik. Waktu Deddy mualaf dulu, dia juga sukses membangun relasi dengan banyak tokoh Islam dan memperluas jaringan bisnis. Nah dari sinilah banyak yang menduga Richard bisa mengikuti pola serupa.

Ditambah lagi, Richard Lee bukan sosok yang asing dari kontroversi. Contohnya, dia pernah berseteru dengan Kartika Putri soal review produk kecantikan. Richard juga pernah ditangkap polisi karena dugaan akses ilegal ke akun media sosialnya. Selain itu, dia pernah diduga merekayasa pencurian di kliniknya sendiri. Belum lagi, Richard sering bahas Islam di podcast-nya dan sempat dituding pansos, bahkan dituduh menistakan agama. Terakhir ada pula konflik ongoing dengan Dokter Detektif soal legalitas izin prakteknya. Makanya, banyak yang menduga mualafnya ini strategi buat alihin isu.

Richard sendiri nggak memberi jawaban yang pasti. Tapi, Richard udah pernah bantah tudingan dia pansos. Di podcast pribadinya Juni 2024 lalu, dia cuma bilang kalau keputusannya murni perjalanan spiritual, bukan demi sensasi atau bisnis. “Kalau disebut mualaf untuk cari pamor, maka sudah sejak dua tahun lalu aku sudah login dan bikin acara besar-besaran. Ini bukan soal pamor,” ujarnya.

Richard juga pernah bilang bahwa dia semula tidak suka Islam. Namun setelah dia mempelajarinya, Richard menyadari bahwa Islam adalah keyakinan yang baik. “Setelah belajar, aku sadar Islam itu indah dan damai” katanya. Richard juga kerap menyebut sikap istrinya, dr. Reni Effendi soal rencana kepindahan agamanya. “Kalau kamu belajar agama, itu harus buat diri kamu menjadi lebih baik,” kata sang istri seperti dikutip Richard. Tapi sampai sekarang, Richard belum kasih pernyataan eksplisit apakah dia memang masuk Islam.

Masyarakat rasanya perlu menahan diri. Keyakinan agama itu urusan pribadi. Richard perlu dihargai bukan karena agamanya, melainkan karena apa yang dilakukannya. Richard tentu tidak dengan sendirinya menjadi baik, kalau dia pindah agama. Dia juga tidak bersalah kalau tidak pindah agama. Kita hormati Richard, apapun keputusan yang dia ambil. Semangat Richard!

KATEGORI: PENCERAHAN

Artikel Terkait

Terbaru

spot_img