Jakarta, PIS – Pemerkosaan anak semakin sering terjadi. Pelakunya bisa saja orang terdekat di sekiling kita. Yang terbaru terjadi di Ciomas, Bogor Jawa Barat dan Prabumulih Sumatera Selatan (Sumsel). Di Bogor pelakunya adalah seorang pria berinisial AA. AA memperkosa seorang anak berusia 4 tahun pada Jumat, 22 Mei lalu. Korban merupakan anak dari tetangganya sendiri. AA melakukan aksi bejadnya dengan tangan, hingga korban mengalami pendarahan. Saat ini AA telah ditangkap Polres Bogor. Ia dijerat dengan Undang-Undang Perlindungan Anak, dengan ancaman 15 tahun penjara. Aksi yang lebih bejad terjadi di Prabumulih Sumsel. Seorang ayah berinisial IN memperkosa anaknya sendiri berinisial ZA yang berusia 13 tahun. Yang lebih mengenaskan pemerkosaan itu telah berlangsung selama 1 tahun. Aksi terakhir yang dilakukan pelaku terhadap korban terjadi pada Kamis, 5 Mei lalu.
Aksi bejat laki-laki itu dilakukan tengah malam, sekitar pukul 24.00 WIB. Selama ini korban tidak menceritakan kepada orang lain karena diancam. Karena tidak tahan dengan perlakuan ayahnya, akhirnya korban melaporkan kepada kakeknya. Sang kakek kemudian melaporkan kepada polisi. Sang ayah sekarang sudah barada dalam tahanan. ia juga dijerat dengan Undang-undang Perlindungan Anak. Saat ini sudah ada dua Undang-undang untuk menjerat pelaku pemerkosaan, termasuk pemerkosaan kepada anak. Tapi ini tak akan berarti, kalau masyarakat tetap tidak waspada mengamati lingkungan terdekatnya. Jangan Lengah, Awasi Terus Anak-anak Kita!