Ketua MUI Kritik 40 Biksu yang Istirahat di Masjid

Published:

Ketua MUI, Cholil Nafis, berlebihan deh. Masa 40 biksu Tudhong cuma istirahat di masjid saja dikritik?

Jadi, Minggu lalu, ada 40 biksu Tudhong mampir di serambi Masjid Baiturrohmah di Temanggung. Mereka dalam perjalanan ke Candi Borobudur untuk Waisak. Nah, kedatangan mereka disambut dan dijamu pengurus masjid dan warga. Pimpinan biksu, Bhante Kamsai Sumano Mahathera, sangat senang atas sambutan hangat itu. Masalahnya, Ketua MUI nggak happy dengan peristiwa ini.

Dia bilang itu toleransi yang kebablasan karena masjid fungsinya untuk ibadah umat Islam. Katanya, tamu non-Muslim harus disambut di ruangan lain.

Pernyataan Ketua MUI ini jelas berlebihan ya! Asal tahu aja, Nabi Muhammad pernah menyambut dan menerima perwakilan komunitas Kristen Najran di dalam Masjid Nabawi. Bahkan, Nabi Muhammad membolehkan mereka melakukan kebaktian di dalamnya.

Yuk, jadi pemuka agama yang mengajarkan penghormatan dan kedamaian!

Artikel Terkait

Terbaru

spot_img