Hati-hati ya sama modus penipuan baru. Namanya, love scamming. Ini termasuk tindakan kejahatan berbasis cyber, lho!
Btw, love scamming adalah motif penipuan dengan berkedok membangun relasi hubungan, baik pertemanan maupun percintaan. Kejahatan ini umumnya dilakukan secara online. Jadi, pelaku bakal bikin profil dan profesi palsu, termasuk menggunakan foto laki-laki atau perempuan lain yang berparas menarik. Tujuannya untuk mengelabui dan bikin korban tertarik. Karena profil yang ditampilkan palsu, pelaku cuma mau berkomunikasi melalui pesan teks dan menghindari telepon atau video call. Tahap selanjutnya, pelaku menyatakan cinta dengan cepat. Ini biasanya akan bikin sebagian korban kehilangan akal sehatnya lalu membalas perasaan palsu itu begitu saja.
Lebih jauh, pelaku mengiming-imingi korban ke jenjang hubungan yang lebih serius, seperti pernikahan. Pelaku juga memberikan harapan kepada korban bahwa mereka akan bertemu dalam waktu dekat. Itu semua dilakukan pelaku untuk mendapatkan kepercayaan korban. Kalau dirasa sudah mendapatkan kepercayaan itu, barulah pelaku melancarkan aksinya. Pelaku akan menarik keuntungan dari korban, entah itu finansial atau fantasi seksual yang merugikan korban. Dari sisi finansial, pelaku akan meminjam uang korban dengan alasan darurat, mengajak berinvestasi, dan lainnya. Pelaku berjanji akan menghasilkan laba yang lebih besar atau mengembalikan uang korban dengan cepat ketika bertemu.
Padahal, itu tidak pernah terjadi. Dari sisi fantasi seksual, pelaku akan minta foto telanjang korban atau foto kelamin korban. Kabarnya, mayoritas pelaku kasus ini adalah warga negara asing. Masalahnya, penindakan kasus ini cukup sulit dalam hal pembuktian dan menjerat hukum pidana pelaku. Itu karena profil yang digunakan pelaku adalah palsu.
Di Indonesia belum ada aturan spesifik terkait tindak pidana love scamming. Sementara ini aturan yang bisa digunakan untuk menjerat pelaku adalah Pasal 378 KUHP dan Pasal 28 ayat 1 UU ITE, dengan ancaman penjara maksimal 4 tahun. Semoga makin banyak yang sadar dan berhati-hati dengan modus penipuan love scamming ya.
Jangan gampang percaya sama orang yang baru dikenal ya!