Astaghfirullah! Ibadah Umat Kristen Dibubarkan Karena Takut Rabies

Published:

Pemerintah harus tegas nih ngadepin kelompok-kelompok masyarakat yang benci sama umat Kristen. Penindasan hak beribadah umat Kristen di Binjai, Sumatra Utara, terus berlangsung selama dua bulan terakhir.

23 Mei kemarin, udah beredar video teror oleh segerombolan orang terhadap Jemaat Gereja Mawar Sharon di kota itu. Lalu pada 5 Juli, teror serupa berlangsung. Yang meneror bukan cuma laki-laki, tapi juga perempuan lengkap dengan kerudungnya.

Sekarang, minggu 23 Juli kemarin, lagi lagi pembubaran ibadah umat Kristen berlangsung dengan biadab. Kaum barbar itu bilang, izin gedung yang dijadiin tempat ibadah itu bukan untuk ibadah Jadi, karena tempat itu nggak berizin, ibadah mereka terus disamain sama ‘ibadah yang liar’.

Lebih parah lagi, karena dianggap ‘liar’, ibadah mereka disamain sama gigitan anjing liar yang menyebabkan rabies. “Yang kita takutkan itu, Rabies!”, kata salah satu anggota kelompok intoleran ini. Gaya teror ini sungguh menjijikkan.

Bayangin aja, tempat ibadah itu disamain sama anjing liar yang bisa nyebabin rabies. Pembubaran ibadah umat Kristen terjadi bukan kali ini aja. Padahal, nggak ada satupun hukum yang menyatakan bahwa umat Kristen cuma boleh beribadah di tempat yang punya izin sebagai rumah ibadah. Pelakunya? ya kelompok intoleran yang berpikiran sempit.

Saat beraksi, mereka dengan sengaja bertakbir seolah menjadi perwakilan umat Islam. Padahal dalam Islam sendiri, nggak ada satupun perintah dalam ayat Al Quran atau teladan Nabi Muhammad, bahwa umat Islam diperintahkan melarang umat Kristen beribadah.

Pemerintah dan aparat keamanan harus bersikap tegas. Ada baiknya, para ulama juga diturunkan untuk mencerahkan cara berpikir kaum intoleran ini tentang makna agama sesungguhnya. Kalau nggak mempan, udah saatnya mereka diproses secara hukum.

Pembiaran kelompok ini bakalan berdampak negatif pada kerukunan antar umat beragama di negeri ini. Pemerintah harus benar-benar hadir dan menjamin kebebasan beragama setiap warganya.

Yuk, jangan diam melawan kelompok penindas Kristen!

Artikel Terkait

Terbaru

spot_img