Jakarta, PIS – Apa yang dilakukan bos non-muslim ini keren banget. Bayangin, dia bangun mushola di tempatnya sendiri supaya karyawannya yang muslim bisa beribadah dengan layak.
Nama bos non-muslim itu Ariawan Santoso atau yang sering disapa Koh King. Nah, aksi Koh King bangun mushola dia rekam dalam video. Dalam video, terlihat Koh King memergoki karyawannya yang muslim sedang sholat.
Masalahnya, karyawannya itu sedang sholat di tengah-tengah rak berisi barang dagangan di sebuah gudang. Melihat kondisi itu, Koh King terenyuh. Dia lalu memutuskan untuk bangun mushola buat karyawannya.
Nah, video rekaman itu dia upload di akun TikToknya dan belakangan viral. Videonya itu bahkan menarik perhatian Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, dan diposting-ulang. Di akun instagramnya, Ridwan Kamil bilang apa yang dilakukan Koh King sebagai bentuk pengamalan nilai-nilai Pancasila.
Dia lantas berpesan agar kita semua bersikap bijak dan saling memudahkan siapapun untuk beribadah sesuai agama dan kepercayaannya. Ridwan Kamil juga mendoakan agar usaha Kong King lancar.
Warganet juga memuji aksi Koh King yang luar biasa toleran itu. Apa yang dilakukan Koh King jadi oase bagi kita semua di tengah maraknya berita soal tindakan pembubaran saudara kita yang sedang beribadah.
Itu yang menimpa Jemaat Gereja Mawar Sharon di Binjai, Sumatera Utara, baru-baru ini. Juga Jemaat Gereja Bethel Indonesia Gihon di Pekanbaru, Riau, dan Gereja Bethel Indonesia di Kabupaten Bandung Barat.
Mudah-mudahan aksi toleransi yang ditunjukkan Koh King bisa menginspirasi kita semua. Yuk, kita saling support dalam keberagaman!