Jakarta, PIS – Pemimpin spiritual tertinggi Tibet, Dalai Lama, jadi sorotan baru-baru ini. Itu karena dalam video yang viral, Dalai Lama terlihat melakukan tindakan yang dianggap tidak pantas. Insiden itu terjadi dalam pertemuan publik pada Februari di kuil yang jadi tempat tinggal Dalai Lama.
Dalam sesi tanya-jawab, bocah laki-laki bertanya apakah dia bisa memeluk Dalai Lama. Dalai Lama kemudian mengundang anak laki-laki itu ke atas panggung. Dia menunjuk ke pipinya dan anak itu kemudian menciumnya sebelum memeluknya. Dalai Lama kemudian meminta bocah itu untuk mencium bibirnya dan menjulurkan lidahnya.
“Dan hisap lidahku,” terdengar suara Dalai Lama saat anak laki-laki itu menjulurkan lidahnya sendiri dan mencondongkan tubuh. Aksi itu membuat mereka yang hadir tertawa. Masalahnya, sikap berbeda ditunjukkan warganet. Warganet justru mengutuk aksi itu karena itu tidak pantas dan sangat mengganggu.
Alih-alih bersikap reaktif, pihak Dalai Lama minta maaf kepada bocah itu dan keluarganya. Dalam pernyataannya, aksi itu sebenarnya hanya untuk menggoda. Dalai Lama memang sering membuat guyonan pada orang yang dia temui dengan cara yang polos dan lucu. Mudah-mudahan kejadian seperti ini tidak terulang lagi ya.
Bagaimanapun, Dalai Lama adalah simbol spiritual dan pemimpin agama yang sangat dihormati. Bagaimana pendapat kamu? Komen di bawah ya!