Wow! Paus Fransiskus akan Hadiri Misa di GBK

Published:

Ada kabar baik nih buat Umat Katolik Indonesia. Kabarnya, Paus Fransiskus, akan hadir di Misa Akbar yang akan diadain di stadion Gelora Bung Karno (GBK). Ini dilakukannya di sela-sela kunjungannya ke Indonesia pada, 3 Juni sampai 6 September mendatang. Walaupun, kata Humas Keuskupan Agung Jakarta, Susyana Suwandie, belum bisa dipastikan sih tanggal persisnya Misa yang akan dihadiri Paus itu. Dia juga belum mastiin gimana tata cara Misa bersama Paus di GBK nanti.

Susyana minta, agar umat Katolik menunggu pengumuman resmi dari Konferensi Wali Gereja Indonesia (KWI). Walaupun waktunya belum tahu, tapi lokasi ibadah akbar ini sudah dikonfirmasi Uskup Agung Jakarta Ignatius Suharyo. Rencananya, sebelum mengikuti Misa di GBK, Paus akan mengunjungi Masjid Istiqlal terlebih dahulu. Dia juga dikabarkan memiliki agenda bertemu dengan Presiden Jokowi. Semoga aja rencana kedatangan Paus berjalan lancar ya guys.

Dan kunjungan ini akan jadi momen baik untuk mempererat hubungan umat Islam dengan umat Katolik. Hmmm nggak sabar deh nunggu kedatangan Paus!

Artikel Terkait

Terbaru

spot_img