BPOM RI Bantah Le Minerale Berbahaya Dikonsumsi

Published:

Apakah air mineral kemasan Le Minerale aman dikonsumsi? Menurut Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), iya aman. Ini disampein Kepala Biro Kerja Sama dan Humas BPOM, Noorman Effendi. Dia bilang, seluruh produk air mineral yang beredar di pasar itu udah memenuhi persyaratan keamanan. Salah satunya nggak melebihi ambang batas zat yang berbahaya bagi tubuh.

Masing-masing produk juga diuji secara rutin untuk memastikan produk aman untuk dikonsumsi. BPOM RI juga aktif memantau dan mengawasi peredaran produk air mineral. Kalau ada yang nggak sesuai dan beresiko mengganggu kesehatan, produk itu pasti ditarik dari pasar dan dicabut izin edarnya. Dia berharap masyarakat bisa bersinergi bersama dalam mengawasi produk air mineral yang beredar di pasar.

Kalau temuin air mineral yang nggak punya izin edar dari BPOM, itu diduga nggak aman dikonsumsi. Masyarakat diminta untuk laporin produk itu ke BPOM. Di sisi lain, masyarakat juga diminta kalo menerima informasi supaya dipastikan berasal dari sumber yang bisa dipercaya dan dapat dipertanggungjawabkan.

Buat yang nggak ngikutin.. Sebelumnya, Le Minerale disebut nggak aman untuk dikonsumsi. Itu disampein content creator asal Indonesia bernama Gerald Vincent. Dia bikin konten soal bahaya dan kadar bromat dalam air mineral yang beredar di pasar. Dia nunjukin hasil uji laboratorium dari kadar bromat produk-produk air mineral. Salah satunya Le Minerale. Dia bilang kadar bromat melebihi standar, yaitu 58,8. Dia bilang kadar bromat yang berlebih bisa beresiko penyakit kanker dan tumor. Informasi miring tentang Le Minerale itu dibantah BPOM.

Klarifikasi dari BPOM ini penting untuk membuat tenang masyarakat. Gimana pun, Le Minerale adalah salah satu produk air mineral kemasan yang nggak sedikit dikonsumsi masyarakat. Kita percaya sepenuhnya sama kebebasan berbicara. Kita juga percaya masyarakat perlu mendapat informasi yang benar tentang apa yang dikonsumsinya. Tapi content creator juga punya tanggung jawab moral untuk menyampaikan informasi yang berbasis data yang bisa diuji kebenarannya.

Sehingga informasi yang disampaikan nggak merugikan produsen maupun konsumen. Yuk, jadi content creator yang bertanggung jawab!

Artikel Terkait

Terbaru

spot_img